FB dan Twitter seolah menjadi makanan sehari-hari untuk saat ini. Di Indonesia, nama situs jejaring sosial ini begitu tenar. Bahkan agar tidak dikatakan kurang gaul, orang akan rela membuat akun FB atau Twitter, meskipun kadang tidak pernah di update.

Saat ini Indonesia menduduki ranking pertama di Asia sebagai pengguna layanan twitter dan facebook (FB). Bayangkan saja jumlahnya 47 juta orang Indonesia menjadi penggunanya atau lebih seperempat dari jumlah 245 juta. Jadi wajar jika hampir seperempat penduduknya sibuk ber twitter dan FB. Khusus untuk Facebook, Indonesia adalah negara dengan pengguna Facebook alias fesbuker terbesar kedua di dunia, karena memiliki sekitar 35 juta akun

"Itu data yang kami dapatkan," kata Presiden Direktur PT Telekomunikasi Indonesia Tbk Rinaldi Firmansyah, pada Konferensi Bali Annual Telkom International 2011 di Ayana, JimbaranN Bali, siang ini.

Namun, jumlah pelanggan juga tidak bisa menjadi ukuran industri teknologi. Menurutnya, industri teknologi itu pelayanan dan pihaknya masih terus memperkuat bisnis telekomunikasi khususnya layanan ke seluruh Indonesia.

"Kami janji tahun ini seluruh Indonesia terkoneksi dan tidak ada lagi daerah tak terjangkau televisi hingga internet," tegasnya.

Sementara itu, Business Monitor International, yang merupakan lembaga riset dunia memprediksikan pengguna internet di Indonesia akan mencapai 153 juta pada tahun 2014. Praktis, mencakup 61,2 persen dari total penduduk di negeri ini. Momentum ini akan membuat pasar industri di Indonesia akan maju secara agresif.

Menganalisa tren baru tersebut, Rahmad  Widjaja Sakti, Direktur Produk dan Marketing dari SpeedUp Tech menguraikan, “Hadirnya era digital yang semakin memudahkan dan memanjakan masyarakat, membuat kita tidak bisa hidup tanpa adanya teknologi. Tiap individu di belahan dunia semakin sibuk dengan trend dan gaya hidup ini,” ujar Rahmad pada lensaindonesia di JHCC, Jakarta Pusat, Kamis (3/11).

Sementara pengguna twitter di Indonesia sekira 4,8 juta pengguna atau keempat terbesar dunia.  Indonesia juga merupakan pengguna blog yang cukup besar, di mana hingga Oktober 2010 sudah ada 3,2 juta blogger yang mem-posting lebih dari 4,1 juta blog.


Source-1: http://tekno.kompas.com/read/2011/11/09/13390564/47.Juta.Warga.Indonesia.Pengguna.Twitter.dan.FB
Source-2: http://www.lensaindonesia.com/2011/11/03/hebat-jumlah-fesbuker-urutan-2-di-dunia-tapi-facebook-tak-punya-kantor-di-indonesia.html
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Facebook
  • Twitter
  • Google
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Mixx
  • Furl
  • Reddit
  • StumbleUpon
  • Technorati

Leave a comment

Silahkan tulis komentar, kritik dan saran yang membangun. Gunakanlah bahasa yang sopan dan tidak perlu menautkan link karena sudah tersedia login dengan Url.